Anak ASI Susah Minum Susu Formula? Ini Triknya!
Memasuki usia 6 bulan hingga 2 tahun, Bunda sudah mulai menyapih si kecil. Asupan ASI memang sudah tidak dibutuhkan oleh badan bayi yang terus berkembang. Salah satu cara termudah untuk menyapih bayi bisa dilakukan dengan cara memberikan susu formula sebagai pengganti ASI. Tapi, cara inipun memiliki tantangan tersendiri.
Mungkin si kecil terlihat enggan menyantap susu formula yang sudah Bunda sajikan di dalam botol susu. Ya, maklum saja! Mereka memang masih terbiasa dengan rasa ASI. Sehingga, rasa susu formula yang berbeda mungkin membuat mereka tidak berselera. Apa yang harus dilakukan jika anak ASI susah minum susu formula? Ada trik nya di sini nih, Bunda dari babyhuki!
Anak ASI Susah Minum Susu Formula? Ini Triknya!
- Lakukan Peralihan Susu ASI ke Susu Formula Secara Bertahap
Bunda, jangan langsung frustasi ya jika si kecil menolak minum susu formula. Penyapihan memang sebaiknya dilakukan secara perlahan dan bertahap. Dengan demikian, si kecil pun juga akan mulai terbiasa tanpa harus merasa terpaksa.
Salah satu cara adalah dengan mengganti satu sesi menyusui dengan pemberian susu formula dari botol susu. Secara bertahap, kurangi sesi menyusui ASI hingga bayi bisa benar-benar terbiasa minum dengan susu formula.
- Lakukan Proses Penyapihan dengan Metode Kombinasi
Cara lainnya yang bisa Bunda gunakan untuk mengatasi anak ASI susah minum susu formula adalah dengan menerapkan teknik kombinasi. Yang dimaksud dengan teknik ini adalah Bunda bisa berselang-seling dalam memberikan susu formula dan ASI pada si kecil.
Misalnya, untuk sesi menyusui di pagi hari, Bunda bisa memberikannya asupan ASI. Sedangkan pemberian susu formula bisa dilakukan di malam hari. Cara ini memang sedikit merepotkan. Tapi, metode ini juga meminimalisir resiko bayi rewel karena “kaget” terhadap perubahan rutinitas menyusui.
- Memberikan Susu di Sela-sela Waktu Bermain
Menginjak usia 1-2 tahun, balita memang jadi lebih aktif dan sangat gemar bermain. Nah, momen ini bisa Bunda manfaatkan nih untuk menyapihnya dari ASI. Setelah bermain-main, pastinya si kecil akan merasa haus.
Nah, Bunda bisa memberikannya susu formula yang menyegarkan di sela-sela waktu bermain. Dengan begitu, perhatiannya pun akan lebih teralih. Jika dilakukan secara rutin, maka ia bisa benar-benar terlepas dari kebutuhan akan mengonsumsi ASI.
- Jangan Ragu Meminta Bantuan Pasangan
Menghadapi anak ASI susah minum susu formula sendirian terkadang membuat Bunda merasa lelah. Kalau sudah begitu, jangan ragu-ragu untuk meminta bantuan Ayah, ya. Atau, Bunda juga bisa meminta bantuan kerabat untuk mengalihkan perhatian si kecil.
Caranya, cobalah untuk menjauh dari si kecil setiap waktu menyusui tiba. Di saat yang sama, Ayah atau saudara Bunda bisa memberikan susu formula kepada si kecil. Lambat laun, si kecil pun pastinya akan lebih cepat terbiasa.
Penyebab anak ASI susah minum susu formula juga bisa disebabkan karena ia tidak terbiasa dengan tekstur dot susu, lho. Dot botol umumnya terbuat dari bahan karet yang keras. Itu tak hanya mengakibatkan bayi merasa tidak nyaman. Tapi, juga bisa mengakibatkan kelainan rahang dan gigi tonggos. Makanya, jangan asal pilih produk dot bayi, ya.
Nah, Bunda bisa nih mencoba produk botol susu dan dot orthodontic dari Baby HUKI.
Jangan Lupa juga ya Bunda, Dot Orthodontic Baby Huki salah satu produk yang wajib punya! Bentuk dot yang pipih terbuat dari silikon lembut terasa natural di mulut bayi. Dot Orthodontic dari baby Huki satu-satunya yang sudah teruji klinis mencegah Maloklusi. Tak hanya maloklusi dot orthodontic dari baby Huki juga mencegah bayi bingung puting, anti tersedak, anti kolik.
Pilih produk dot orthodontic yang dirancang secara khusus untuk mendukung proses pertumbuhan gigi bayi. Dot ini sangat lentur dan memiliki struktur yang menyerupai puting Bunda. Sehingga, dapat mencegah terjadinya kelainan pertumbuhan gigi si kecil.
Jangan Lupa Bunda, Jika Bunda merupakan Ibu Pekerja dan Si kecil tidak perlu khawatir kekurangan Asupan Air Susu.
Dot Orthodontic ini dirancang secara khusus mekanismenya menyerupai bayi menyusu langsung dari puting Bunda. Selain mempermudah bayi beralih dari susu botol ke menyusui secara langsung, dot ini juga membantu mengurangi resiko bayi mengalami gigi tonggos. Botol susu HUKI juga sangat kokoh dan tidak mudah pecah. Tapi, tetap ringan dan pastinya tidak mengandung material berbahaya. Keduanya bisa Bunda dapatkan di Baby HUKI official store yang ada di Tokopedia, Shopee, dan Lazada.